Pada 2023 terdapat tujuh program pembangunan prioritas yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta (Pemda DIY) yang berlokasi di Kabupaten Kulonprogo di antarannya Pembangunan Jalan Temon – Borobudur, Pembangunan SPAM Regional Kamijoro, Penyelesaian Pembangunan Pelabuhan Tanjung Adikarto, Pengembangan Kawasan Pantai Selatan DIY, Pengembangan Kawasan Perbukitan Menoreh, Pengembangan Kawasan Aerotropolis di Kulonprogo, Pengembangan Jogjakarta Agro Park (JAP).
Selain itu Pemerintah Kabupaten Kulonprogo juga telah melaksanakan berbagai macam program pada bidang Kesehatan, Penataan Kawasan Kota Wates, Pariwisata, Pengelolaan Lingkungan, Pertanian, Perikanan dan lainnya. Semua laporan dari program kegiatan tersebut tercantum pada LKPJ Tahun 2023.
Dalam LKPJ tahun 2023 juga memuat laporan keuangan, laporan pencapaian indikator kinerja dan sasaran capaian daerah.
Sepanjang tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Kulon Progo banyak mendapat penghargaan pada tingkat Nasional diantaranya penghargaan pada pengelolaan BUMD, penghargaan pada sektor pariwisata, penghargaan Adipura dan lainnya.
Selanjutnya LKPJ Tahun 2023 di Serahkan Kepada DPRD Kabupaten Kulon Progo sebagai bukti kegiatan telah di laksanakan.
Arifin/Ed. MN