Limasisinews.com – Pematangsiantar
Perumda Tirta uli Kota Pematangsiantar akan melakukan optimalisasi jaringan distribusi air pada Kamis (23/09/2021) pukul 15.00 wib. Dalam pengerjaan tersebut sebagian pelanggan akan mengalami gangguan layanan berupa penurunan tekanan dan pelayanan air mati.
Kepala Bagian Transmisi dan Distribusi Jumirin melalui Humas Perumda Tirta Uli Jimmy Simatupang mengatakan, Sehubungan akan diadakannya teping 2 jalur pipa PVC 200mm baru yang di conek dengan pipa existing PVC 150mm sebagian wilayah akan mengalami gangguan layanan air.
“Adapun layanan yang mengalami gangguan mencakup daerah seputaran Jalan Bahkora 1, Jalan Bahkora 2, Jalan Cantik Manis, Barito dan PD, Jalan Marihat Lambou, Jalan Sipahutar, dan Jalan Cemara” jelas Jimmy.
Humas Perumda Tirta Uli Jimmy Simatupang mengatakan, proses pengerjaan tersebut diperkirakan selesai dalam waktu 2 jam, layanan distribus air akan normal kembali setelah proses penyambungan selesai.
“Demikian informasi ini kami sampaikan atas adanya gangguan pelayanan air minum kami mohon maaf” tutup nya.
Arif