“Kami calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, Anton – Benny yang mendapat nomor urut 2 sebagai kontestasi dan hari ini mendapatkan piagam dukungan pemenangan dari gerbang Simanja. Jadi kami semakin semangat untuk meraih impian kita bersama untuk menang. Kami juga dengan bentuk dukungan tertulis hari ini, semangat baru para relawan juga semakin solid bergerak terus dan mengajak sahabat dan saudara kita untuk berani memberikan dukungan dan pilihannya untuk Anton-Benny pada 27 November 2024 nanti, kami hanya bisa mengucapkan terimakasih banyak pada masyarakat pendukung pemenangan Anton-Benny yang percaya pada kami untuk membawa perubahan pembangunan untuk Kabupaten Simalungun,” Jelas Anton Achamd Saragih.
Sedangkan Seprijon Maujana Saragih, “Kami sudah melakukan koordinasi dan rapat bersama pengurus DPP Gerbang Simanja hingga hara ini kami menyerahkan piagam dukungan pemenangan pada calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun (Anton Saragih – Benny Sinaga), karena kami melihat program yang dibawa oleh calon nomor urut 2 ini sangat jelas menyentuh kepentingan masyarakat bawah dan sejalan dengan program pemerintah pusat.
Dan hari penyerahan piagam dukungan pemenangan karena melihat berbagai aspek dari program yang diusung calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun nomor urut 2 Anton – Benny sangat jelas, dan tidak hanya sekedar janji-janji. Program tersebut sangat seiring dan sejalan dengan program pemerintah pusat yang saat ini pak Prabowo Subianto sebagai presiden RI sangat komitmen program makan siang gratis, dan program tersebut ada di Anton-Benny,” Jelas Seprijon Maujana Saragih.
Selain penyerahan piagam dukungan pemenangan pada Anton-Benny, DPP Gerbang Simanja membuat simulasi pencoblosan nantinya di TPS untuk masyarakat pendukung Anton-Benny, simulasi Pencoblosan dilakukan calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun yang diikuti pengurus DPP Gerbang Simanja, Tokoh masyarakat dan disaksikan sekitar ±1.000 masyarakat yang hadir dilokasi tersebut.
R1/Red