LimaSisiNews, Medan (Sumut) –
Dalam rangka semarak hari lalulintas ke-69, Satlantas Polrestabes Medan menggelar kegiatan Bhakti sosial dengan berbagi kebahagian kepada anak panti asuhan dan BKM Sabtu 7 Agustus 2024.
Kompol Andika Purba,SH., Kasat lantas Polrestabes Medan yang Diwakilkan oleh IPDA Novaisal memimpin langsung kegiatan bhakti sosial itu menyebutkan ini adalah salah satu bentuk syukur dan peduli kami di moment istimewa menyambut hari Ulang Tahun Lalu lintas.
Adapun kegiatan bhakti sosial ini dilaksanakan di beberapa Panti Asuhan seperti Panti Asuhan Natasya Liora kasih, Panti Asuhan kasih Samaeri ailen Indonesia, juga di Mesjid Darul Jalal yang mana ketiga tempat yang kita kunjungi itu tepatnya berada di Jalan Taud, Kelurahan Sidorejo, Medan Tembung.
Besar harapan kami dalam rangka menyambut HUT Lalu Lintas ke 69 ini dapat diterima bapak/ibu adik-adik meski nilainya tidak banyak semoga bermanfaat.
Kami juga minta doa agar Satlantas Polrestabes Medan kedepan bisa lebih baik lagi dalam melayani masyarakat, tutur IPDA Novaisal.