Terpisah, ketika dikonfirmasi oleh awak LimaSisiNews, Freda menuturkan bahwa para petani harus bisa lebih sejahtera. Selain itu, terutama untuk para petani kecil dipermudah untuk memperoleh pupuk dan bibit tanaman.
“Pemerintah harus memberikan kemudahan kepada para petani, terutama petani kecil untuk memperoleh dengan harga murah,” tuturnya, Sabtu (25/11/2023).
Ia juga berharap sarana dan prasarana untuk para petani lebih diperbaiki.
Lurah Tegaltirto, Sarjono, mengaku mengapresiasi perhatian luar biasa Titiek Soeharto kepada warga serta para petani di desanya. Ia menyebut adanya dukungan dari Titiek Soeharto sejak tahun 2015 lalu, pengembangan komoditas melon di desa Tegaltirto berkembang pesat.
Arifin/ed. MN