LimaSisiNews, Yogyakarta (DIY) –
Guna memberi rasa aman bagi umat Kristen saat menjalani serangkaian ibadah Tri Hari Suci dalam rangka perayaan Paskah, Direktorat Pembinaan Masyarakat Polda DIY melaksanakan pengamanan gereja di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Pengamanan yang dilaksanakan oleh Satuan Bina Masyarakat (Satbinmas) jajaran Polda DIY ini bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat yaitu Banser, Senkom, Satlinmas, Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI), Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM), Paguyuban Seksi Keamanan Kraton (Paksi Katon), Palang Merah Indonesia (PMI), Jagawarga dan Satpol PP setempat.