LimasisiNews, Seoul (Korsel) –
Korea Selatan (Korsel) mengekstradisi seorang perempuan ke Selandia Baru yang diduga membunuh dua anak yang jasadnya ditemukan di dalam koper di Auckland tahun ini, demikian kata Kementerian Kehakiman Korea Selatan, Selasa (29/11/2022).
Warga negara Selandia Baru kelahiran Korea itu diserahkan ke otoritas Selandia Baru pada Senin (28/11/2022) malam di Bandara Internasional Incheon, demikian kata laporan itu lebih jauh.
Dia diduga kabur ke Korsel pada 2018 setelah diduga membunuh anaknya yang berusia 7 dan 10 tahun di Auckland.
“Bersama tersangka, Kementerian Kehakiman juga mengamankan bukti utama dan menyerahkannya ke Selandia Baru atas permintaan mereka,” demikian pernyataan kementerian.