LimaSisiNews, Medan (Sumut) –
Guna memperkuat sinergitas dengan Aparat Penegak Hukum (APH), Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Labuhan Deli Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kanwil Kemenkumham Sumut), Yohanes Dias melakukan kunjungan silaturahmi kepada para APH Medan Labuhan sekitar, Rabu (16/10/2024).
Kepala Rutan mengunjungi Kejaksaan Negeri Belawan, Polres Pelabuhan Belawan, Polsek Medan Labuhan, Cabang Kejaksaan Negeri (Cabkejari) Deli Serdang di Labuhan Deli, Bea Cukai Medan, dan Kantor Wilayah Bea Cukai Sumut, didampingi Kepala Seksi Pelayanan Tahanan, Pawer Siahaan, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Asrul Harahap, Kepala Administrasi dan Perawatan, Jeremy Tarigan dan staf pegawai Register.
Kedatangan Kepala Rutan disambut hangat oleh APH setempat.
Kunjungan adalah bentuk silaturahmi dan komitmen untuk membina hubungan baik antara Rutan Labuhan Deli dengan para APH setempat.