“Presiden ingin PR di KSPN selesai tahun 2024. Kontraktor pekerjaan plataran semua dari Indonesia. Mari kita bersama-sama membuat Magelang yang maju,” imbuhnya.
Sementara itu, Kasrem 072/Pamungkas mengatakan, “Saya mengucapkan selamat atas dibukanya Plataran Langit Khatulistiwa Borobudur, Semoga bisa menambah destinasi wisata di kota Magelang.”
Acara diakhiri dengan pemotongan Tumpeng dan Janur oleh owner Plataran tanda dibukanya Plataran Langit Khatulistiwa.
Hadir dalam acara tersebut, Dirum Akmil, Brigjen. TNI Trenggono; Kapolres Kota Magelang, AKBP Yolanda Evalyn Sebayang; Kadisparpora Magelang, Slamet Ahmad Husein; Ketua Pesona Magelang, Kirno Prasojo; Ketua PHRI Magelang, Usep Syarifudin; Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro; dan Forkompimcam Borobudur.
Arifin/ed. MN