Padang Lawas – LimasisiNews.com
Jajaran Polres Padang Lawas (PALAS) melalui Polsek Barumun Tengah (Barteng) gencar laksanakan program vaksinasi di tingkat pelajar kali ini vaksinasi dilakukan di MAN 2 Desa Mareno Kecamatan Aek Nabara Barumun sebagai Hard Immunity covid-19 dalam pembelajaran tatap muka terbatas.
Dalam proses vaksinasi pelajar MAN 2 Desa Mareno, Kapolsek Barteng didampingi Danramil 10/BT Kapten Inf Abdul Muis Nasution, Kapus Padang Garugur Tetty Fadilah, Kepsek MAN 2 Desa Mareno dan 10 orang petugas Nakes.
Kapolsek Barteng AKP Syawalludin H, SH. mengungkapkan Vaksinasi pelajar disekolah dilaksanakan sebagai bentuk keseriusan Kepolisian untuk memutuskan rantai penyebaran Covid19 terlebih dalam situasi pembelajaran tatap muka terbatas sebagai Hard Immunity pelajar.
“Sebagai bentuk keseriusan kepolisian untuk memutus penyebaran covid-19 Vaksinasi bagi pelajar di sekolah dengan tujuan untuk memberikan rasa aman bagi pelajar, terlebih saat ini belajar tatap muka terbatas untuk memberikan rasa aman bagi pelajar sendiri”, tutur Kapolsek AKP Syawalludin H, SH. Senin (4/10).
Tambahnya, “Vaksinasi dilaksanakan dengan berkoordinasi dengan orang tua siswa melalui tenaga pendidik, Alhamdulillah para pelajar memahami pentingnya vaksin COVID-19 sebagai Hard Immunity mereka (pelajar).”
AKP Syawalludin H, SH menyampaikan vaksinasi berjalan lancar serta tetap mematuhi protokol kesehatan, untuk pelajar yang telah di vaksin sebanyak 417 orang, dengan rincian 272 pelajar MAN 2 Desa Mareno dan 145 pelajar MAN 2 Padang Lawas Desa Binanga.
Robert