LimasisiNews, Yogyakarta (DIY) –
Sekian lama berlatih dengan tekun, keras dan disiplin kini para atlit panahan akhirnya mendapatkan kesempatan untuk adu kemampuan. Kali ini mereka mengikuti Gladi Panahan #6 Seri Master Waroeng SS yang memperebutkan Piala Dandim 0734/Kota Yogyakarta di Stadion Kridosono Jl. Yos Sudarso No. 9, Kotabaru, Kemantren Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Rabu (08/03/2023).
Acara Gladi Panahan #6 Seri Master Piala Dandim 0734/Kota Yogyakarta secara resmi dibuka dengan ditandai dilepaskannya anak panah dan burung merpati oleh Komandan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Letkol Arh Burhan Fajari Arfian, S.Sos didampingi Yoyok Hery Wahyono (Direktur Waroeng SS) dan GPH. Kusumo Bimantoro (Ketua Umum Pengda Perpani DIY).
Letkol Arh Burhan Fajari Arfian, S.Sos dalam sambutannya mengharapkan melalui Gladi Panahan yang dibuka hari ini akan lahir bibit-bibit atlet berbakat, berkualitas, terampil, cakap dan dapat berprestasi baik ditingkat nasional maupun internasional.
“Olahraga ini sudah dilombakan diberbagai event olahraga baik tingkat daerah, nasional, bahkan internasional. Panahan tidak hanya untuk golongan tertentu, namun dapat dinikmati oleh siapa saja. Hal tersebut terbukti pada kejuaraan Gladi Panahan dalam rangka memperebutkan Piala Dandim 0734/Kota Yogyakarta ini telah diikuti sebanyak 563 peserta yang berasal dari berbagai macam Klub dan berbagai kabupaten/Kota se-Indonesia,” ungkap Dandim.