Bupati Sleman Kustini mengapresiasi acara ini. Karena acara yang dikemas apik ini merupakan upaya untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke kawasan Kaliurang di bulan Ramadhan.
Selain itu juga menjadi sarana untuk memperkenalkan produk dan meningkatkan penjualan produk khas Kabupaten Sleman, serta sebagai ajang pembinaan dan pendampingan bagi pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Sleman.
“Perkiraan jumlah pergerakan wisatawan di kaliurang selama libur Lebaran berkisar 300.000 sampai 450.000 orang. Sehingga kegiatan ini juga menjadi sarana promosi offline bagi para pelaku UMKM, yang akhirnya kegiatan ini juga sangat menguntungkan bagi para pelaku UMKM di Sleman,” paparnya.
Kustini berharap acara ini dapat terus berkelanjutan, bahkan perlu dikembangkan agar cita-cita mewujudkan pariwisata Sleman maju, dan UMKM naik kelas dapat terwujud.
Ia juga berharap acara ini bertransformasi menjadi Festival Kuliner Kaliurang yang diselenggarakan di luar bulan Ramadhan dengan sajian khas yang berbeda dengan jajanan umum yang disajikan para pelaku UMKM di Kaliurang.
Arifin