“Tujuan utama dalam pembangunan ZI menuju WBK/WBBM adalah untuk pencegahan korupsi, kolusi dan nepotisme dan meningkatkan kualitas pelayanan publik,” lanjutnya.
KPP Pratama Yogyakarta ke depan akan meningkatkan kerjasama dengan Korem 072/Pamungkas dan berkolaborasi dalam kegiatan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasi Ren Kasrem Korem 072/Pamungkas Kolonel Inf Yudhi Novrizal, S.I.P., M.Han. Kapenrem Kapten Korem 072/Pamungkas Arh Siswoto, Andi Setiawan (Pembina), Jon Priyogi (Ketua Tim) dan Wakil ketua Husnul Chotimah.
Arifin/ed. MN