LimaSisiNews, Yogyakarta (DIY) –
Danrem 072/Pamungkas, Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si, menerima kunjungan audiensi Kepala PT. Bank Mandiri Tbk. KCP (Kantor Cabang Pembantu) Yogyakarta di Ruang Hatta Makorem 072/Pamungkas, Jalan Reksobayan No. 4, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta. Selasa, (14/03/2023).
Danrem 072/Pamungkas mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Kepala PT. Bank Mandiri Tbk. KCP Yogyakarta atas kunjungannya di Makorem 072/Pamungkas, serta berharap agar dengan kunjungannya kali ini dapat meningkatkan hubungan silahturahmi dan sinergitas dengan Korem 072/Pamungkas pada masa yang akan datang.
“Kami ucapkan banyak terima kasih atas kunjungannya untuk kepala PT. Bank Mandiri Tbk. KCP Yogyakarta atas kunjungannya ke Makorem 072/Pamungkas, dan saya harapkan kunjungan ini lebih mempererat tali silaturahmi antara Korem 072/Pamungkas dengan PT. Bank Mandiri Tbk. KCP Yogyakarta,” ucap Danrem.
Adapun tujuan kunjungan Kepala PT. Bank Mandiri Tbk. KCP Yogyakarta, Evi Martiani ke Korem 072/Pamungkas adalah untuk memperkenalkan diri selaku pejabat baru di lingkungan Bank Mandiri area Yogyakarta kepada Danrem 072/ Pamungkas dan Perwira Staf Korem 072/ Pamungkas.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono beserta staf atas berkenannya menerima kami selaku pejabat baru PT. Bank Mandiri Tbk. KCP Yogyakarta,” ucapnya.
Lebih lanjut Evi Martiani menyampaikan bahwa kerjasama Bank Mandiri dengan TNI khususnya Korem 072/Pamungkas selama ini sudah berjalan dengan baik.
Discussion about this post