Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disdikbudpora), Sukaton Purtomo Priyatmo menjelaskan bahwa tujuan utama pemberian beasiswa adalah untuk mencegah siswa putus sekolah.
Pemberian beasiswa juga untuk memotivasi siswa agar semakin giat belajar. Para penerima beasiswa berasal dari 98 SMP dan 42 Madrasah Tsanawiyah (MTs). Selain itu dari 492 Sekolah Dasar (SD) dan 77 Madrasah Ibtidaiyyah (MI).
Sebanyak 1.500 siswa SMP sederajat mendapatkan beasiswa masing-masing Rp750 ribu. Sedangkan 3.000 siswa SD sederajat menerima masing-masing Rp500 ribu. Total beasiswa yang disalurkan Rp2,625 miliar.
Arifin/ed. MN