5. Angka Kemiskinan menurun dari 7,89% menjadi 7,87%;
6. Tingkat Pengangguran Terbuka juga turun, dari 5,75% menjadi 5,47%.
Meski mencatat kemajuan, Bupati menyoroti sejumlah tantangan yang masih dihadapi ke depan, seperti peningkatan kualitas SDM, percepatan penurunan kemiskinan, pembangunan infrastruktur merata, dan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik.
“RKPD yang kita susun harus tidak sekadar memenuhi regulasi, tapi juga mampu menjawab permasalahan nyata dan aspirasi masyarakat,” tegasnya.
Ia menambahkan, keputusan dalam forum Musrenbang harus berorientasi pada kepentingan masyarakat, dengan menjunjung tinggi prinsip sinergitas, efisiensi, dan kemampuan keuangan daerah.
“Momentum ini penting untuk membangun komitmen bersama dalam menyusun arah pembangunan Padang Lawas yang lebih maju dan berdaya saing di masa depan,” ujarnya menutup sambutannya.
Kegiatan ini dihadiri Staf Ahli Gubernur Sumut Bidang Ekonomi, Keuangan, Pembangunan, dan SDA, Dra. Manna Wasalwa Lubis, MAP, mewakili Gubernur Sumut. Turut hadir pula Wakil Bupati, Ketua DPRD, Wakapolres, perwakilan Forkopimda, Sekda, para kepala OPD, camat, organisasi kepemudaan dan kemasyarakatan, tokoh masyarakat, serta insan pers.
Gabriel/Ed. MN