LimaSisiNews, Kulonprogo (DIY) –
Puncak Acara Hari Jadi ke-73 Kabupaten Kulonprogo dilaksanakan di Alun-alun Wates dengan dimeriahkan dengan berbagai tampilan.
Dengan konsep acara pesta rakyat, masyarakat yang hadir disuguhkan puluhan angkringan gratis, kopi gratis, bazaar makanan tradisional, dimeriahkan parade mobil hias, perform 10 kesenian luar daerah.
Pada puncak acara akan dipentaskan Kethoprak Nusabrata dengan lakon Suminten Nge-Dance. Selain menampilkan jajaran pimpinan di Kabupaten Kulonprogo, juga mendatangkan beberapa seniman kondang Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Hajatan akbar ini diinisiasi oleh Dinas Pariwisata (Dispar) Kulonprogo.
Kepala Dispar Kulonprogo, Joko Mursito menuturkan berbagai sajian dan hiburan istimewa disiapkan untuk masyarakat di Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kabupaten Kulonprogo ini.
“Kami siapkan puluhan stand angkringan dan makanan tempo dulu yang bisa dinikmati secara gratis,” tutur Joko Mursito, Selasa (15/10/2024).
Pesta Rakyat yang bertajuk “Menoleh ke Menoreh” ini juga dimeriahkan dengan karnaval dari luar daerah, antara lain dari Wonogiri, Banyumas, Ponorogo, Trenggalek, Banyuwaki, Bali, Kalimantan Timur, Sulawesi, Bangka Belitung, Madura.
“Mereka akan menampilkan kesenian unggulannya dalam karnaval tersebut,” papar Joko yang juga seniman Etnomusikologi jebolan Institut Seni Indonesia (ISI) Jogja ini.