LimaSisiNews, Yogyakarta (DIY) –
Bulan Ramadhan 1446 Hijriyah tahun ini, dimanfaatkan oleh beberapa pewarta yang tergabung dalam wadah Pewarta Nusantara Independent untuk melakukan kegiatan keagamaan berupa wakaf Al Qur’an.
Kegiatan wakaf Al Qur’an ini sebenarnya sudah direncanakan saat peringatan Hari Pers Nasional (09/02/2025) yang lalu dan baru terlaksana mulai hari ini, Minggu (02/03/2025).
“Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, momentum ini kita manfaatkan untuk melakukan kegiatan wakaf Al Qur’an di beberapa pondok tahfidz Qur’an dan panti asuhan yang ada di Jogja,” ungkap Aji salah satu inisiator dari kegiatan tersebut.
“Kegiatan ini sudah kami rencanakan sebenarnya jauh-jauh hari sebelum ramadhan,” lanjutnya.
Lebih lanjut Aji mengatakan untuk wakaf Al Qur’an ini bisa terselenggara selain dengan dana patungan dari beberapa pewarta lokal Klaten dan pewarta Jogja, ada juga support dari beberapa relasi.